Gaza (ANTARA News/Reuters) - Sebuah rudal yang ditembakkan oleh pesawat Israel telah menewaskan seorang gerilyawan Palestina yang sedang naik sepeda motor di Jalur Gaza dekat dengan perbatasan Israel, Selasa. Seorang jurubicara militer Israel mengatakan serangan udara itu ditujukan pada gerilyawan Jihad Islam yang telah merencanakan untuk melakukan serangan di Israel.

Kelompok Jihad Islam mengenali gerilyawan yang tewas itu sebagai Mohammad Najjar, 24, dan ia sebelumnya telah terluka di kepalanya dalam pertempuran pada saat serangan tiga pekan di Gaza yang Israel lancarkan pada akhir 2008.

Itu adalah pembunuhan ketiga yang ditargetkan terhadap gerilyawan oleh Israel dalam beberapa pekan terakhir setelah periode lama negara Yahudi itu mengekang diri untuk tidak melakukannya setelah serangan di Gaza.

Jihad Islam mengancam untuk membalas dan menyatakan dalam satu pernyataan tertulis: "Semua opsi terbuka untuk membalas kejahatan pembunuhan ini".

Beberapa warga setempat menuturkan serangan udara itu terjadi di timur kota Khan Younis di Jalur Gaza tengah dan melukai seorang pria lainnya, yang tidak bisa diketahui namanya dengan segera.

It's really a good idea to probe a little deeper into the subject of mobil keluarga ideal terbaik indonesia. What you learn may give you the confidence you need to venture into new areas.

Gerilyawan Palestina telah meningkatkan serangan roket lintas-perbatasan ke Israel selatan dalam beberapa pekan belakangan ini dan Israel pun telah membalas dengan serangan-serangan udara.

Gerilyawan telah melancarkan sedikitnya 20 roket dan bom mortir ke Israel sejak awal 2001, menurut seorang jurubicara militer Israel.

PM Israel Benjamin Netanyahu, ketika berbicara pada wartawan asing di Jerusalem, memperingatkan kelompok-kelompok gerilyawan akan konsekuensi berat jika tembakan roket itu berlanjut, meskipun ia tidak menyebutkan secara khusus apa yang Israel mungkin akan lakukan.

"Mereka akan membuat kesalahan besar sekali untuk menguji coba keinginan kami untuk membela rakyat kami. Mereka akan membuat kesalahan besar, kesalahan besar," kata Netanyahu.

Penguasa Jalur Gaza Hamz telah minta pada kelompok gerilyawan lainnya di wilayah pantai itu agar mereka bekerjasama untuk menjamin gencatan senjata yang diadakan. Permintaan itu menggambarkan kekhawatiran bahwa Israel mungkin akan menyusun serangan lainnya di wilayah tersebut.

Pemerintah Hamas akan melakukan perannya untuk menerapkan perjanjian nasional (pada gencatan senjata) dan menugasi semua pihak untuk ... untuk menghindarkan rakyat Palestina dari agresi baru Zionis, kata pernyataan Hamas. (S008/AK/K004)